Baca 5 Tips Ini Sebelum Membeli Buku [Panduan Penting]

Sebelum membeli buku, sebaiknya kamu menerapkan tips ini. Dalam artikel ini nanti akan diberikan cara dan solusi untuk menentukan pilihan buku yang akan dibeli agar tepat.

Buah pir buah kedondong

Sebelum beli buku, baca tips ini dong!

Seperti kita pahami selama ini, buku adalah sumber informasi dan pengetahuan. Meskipun di era digital, informai dengan mudah ditemukan di internet namun buku masih menjadi pilihan untuk mendapatkan pengetahuan yang akurat.

Terkadang kita membutuhkan buku sebagai sumber referensi saat menyusun esai tugas kuliah, mencari jawaban untuk tugas sekolah, membuat laporan, dan lain-lain. Kita membutuhkan buku untuk memperluas wawasan. Tak jarang buku juga bisa menjadi sumber hiburan.

Selain meminjam kepada teman atau di perpustakaan, biasanya kita membeli buku untuk mendapatkan buku yang diinginkan. Membeli buku bisa dikatakan gampang-gampang susah. Cukup mudah menemukan buku yang diinginkan lalu membelinya. Akan tetapi bila tidak hati-hati, kita bisa saja mendapatkan buku yang tidak sesuai keinginan. 

Affiliate Buku

Belum lagi jika tidak mampu mengendalikan diri dan akhirnya kebablasan membeli banyak buku tanpa memperhatikan isi dompet. Membeli buku bisa-bisa menjadi masalah runyam, ya. Kalian tidak ingin `kan mengalaminya? Yuk, perhatikan tips sebelum membeli buku ini agar kalian terhindar dari semua kejadian tak mengenakkan tersebut.

1. Tentukan Buku yang Dibutuhkan atau Diinginkan

Tips sebelum membeli buku yang pertama. Kalian harus memahami terlebih dahulu bacaan apa yang dibutuhkan dan diinginkan. Menentukannya sejak awal akan memudahkan kalian memilih buku yang dicari secara tepat. Cara ini juga bisa menghemat waktu karena kalian akan fokus mencari buku tersebut dan tidak membeli buku secara acak.

Di sisi lain, tips ini bisa mencegah kemungkinan kalian akan kalap saat membeli. Menentukan jenis dan jumlah buku yang dicari akan membuat kalian tidak melirik buku-buku lain yang tidak dibutuhkan. Jadi, sebelum membeli buku, kalian harus membuat daftar buku yang akan dibeli terlebih dahulu. Mulai dari judulnya apa, penulisnya siapa, berapa jumlahnya, dan jika perlu penerbitnya apa.

Setidaknya kalian harus tahu buku jenis apa yang akan kalian beli. Misal, kalian senang membaca buku fiksi dan ingin membeli buku fiksi terbaru bulan ini. Maka kalian harus mencari tahu buku-buku tersebut dan memilih mana saja yang kemungkinan besar akan kalian beli. Pada tahap ini, keputusan kalian untuk membeli buku tersebut masih belum bulat karena ada beberapa pertimbangan dalam tips-tips selanjutnya yang mempengaruhi apakah kalian akan membeli atau tidak nantinya.

Tips pertama ini membantu kalian untuk menentukan skala prioritas. Mana buku yang paling dibutuhkan/diinginkan dan mana yang tidak. Jadi buatlah daftar buku yang berdasarkan kebutuhan atau keinginan kalian.

2. Baca Resensi Bukunya

Tips sebelum membeli buku selanjutnya adalah baca resensi buku yang akan kalian beli. Resensi dapat memberikan kalian gambaran mengenai isi buku, latar belakang penulis, kelebihan, dan kekurangan buku. Sehingga kalian bisa membandingkan satu buku dan buku lainnya untuk mendapatkan yang paling sesuai kebutuhan. Selain itu dengaan tips ini kalian bisa menentukan buku-buku berkualitas.

Apa itu resensi? Silakan baca penjelasannya di artikel mengenal resensi buku dan tujuannya.

Reseller Buku

Saat ini cukup mudah menemukan situs yang mengulas buku selain yang diterbitkan oleh media cetak. Kalian dapat mengakses informasi sebanyak mungkin melalui internet seperti di situs populer goodreads.com. Ada satu lagi yang bisa kalian lakukan yakni baca synopsis buku. Setiap buku memiliki sinopsis di sampul belakang. Kalian bisa membacanya bahkan melalui internet tanpa harus memegang bukunya secara fisik.

Kalian dapat mengetahui secara singkat buku yang akan dibeli melalui resensi ataupun sinopsis tersebut.  Pada akhirnya kalian bisa memilah mana buku yang cocok. Ketika melakukan ini bisa jadi pilihan kalian kian merujuk pada buku-buku tertentu yang kemungkinan besar dibeli nantinya.

Baca juga : 10 Cara Belajar Efektif di Kampus Agar Kuliahmu Berfaedah

3. Pilih Toko Buku yang Sesuai

toko buku

Sampai di tips ketiga. Sebelum memilih toko buku, kalian harus tahu bahwa toko buku ada beragam jenisnya yaitu toko buku konvensional, toko buku online, toko buku indie, dan toko buku mayor. Apakah kalian tahu perbedaannya? Mengetahui bedanya maka kalian bisa memilih toko buku yan sesuai.

Jadi toko buku konvensional sudah dikenal sejak lama. Secara fisik, usaha seperti ini mempunyai bangunan toko sendiri dan menampilkan bermacam-macam buku yang dijual. Apabila ingin membeli, kalian harus datang langsung ke tokonya.

Sementara itu toko buku daring berkembang saat arus perkembangan teknologi dan informasi semakin maju di abad 20-an ini. Toko buku ini menjual buku secara daring dan jarang sekali memiliki toko atau gerai untuk menjual buku. Namun tak sedikit pula toko buku konvensional kini melayani pembelian secara daring. 

Kemudian toko buku mayor merupakan toko buku arus utama dengan jaringan luas. Di Indonesia, salah satu toko buku mayor adalah Gramedia. Sedangkan toko buku indie menawarkan konsep yang berbeda. Toko buku ini menjual buku-buku yang tidak jual oleh toko buku mayor.

Biasanya toko buku indie menjadi alternatif para pemburu buku langka. Toko buku indie umumnya tumbuh di setiap kota. Daerah Istimewa Yogyakarta termasuk kota dengan pertumbuhan toko buku indie yang pesat.

Promo Buku

Apabila  sudah mengetahui perbedaan setiap macam toko buku, kalian bisa menimbang-nimbang sendiri toko buku mana yang menjual buku sesuai kebutuhan dan keinginan kalian. Apakah buku yang kalian minati dijual oleh toko buku mayor? Apakah buku yang kalian inginkan ternyata hanya dijual oleh toko buku indie? Apakah kalian akan membelinya langsung atau melalui internet?

Setiap jenis toko buku memiliki karakteristik tersendiri. Kalian harus pintar-pintar memilih toko buku yang tepat. Jika memang bingung, tak ada salahnya mengumpulkan informasi terlebih dahulu seperti tips membeli di toko buku indie, tips memilih toko buku, tips membeli di toko buku daring, tips sebelum membeli buku secara daring, dan sebagainya agar tidak salah memilih toko buku.

Baca juga : Ebook Vs Buku Cetak? Ini Kelebihan dan Kekurangannya

4. Buat Perencanaan Keuangan

Tips sebelum membeli buku yang terakhir. Setelah memutuskan membeli buku apa dan di toko buku mana, kalian harus memastikan anggaran yang dimiliki tidak kurang dari harga buku. Kalian bisa membuat rencana keuangan seperti membuat daftar buku yang dibeli beserta harga bukunya dan berapa jumlah uang yang ada. Kemudian kalian bisa memperkirakan uang yang tersisa.

Perlu diperhatikan, bila kalian membeli buku di toko buku daring maka ada biaya pengeluaran lain yakni ongkos kirim. Misalnya kalian membuku di toko buku A secara daring seharga Rp50.000 ditambah ongkos kirim ke tempat tinggal kalian sebesar Rp10.000 maka kalian harus menyiapkan uang Rp60.000. Untuk itu, kalian juga perlu memeriksa ongkos kirim ketika membeli di toko buku daring.

Perencanaan keuangan ini memberikan gambaran kepada kalian berapa jumlah uang yang ada, total pengeluaran, dan kemungkinan sisa uang. Sehingga biaya pengeluaran kalian tidak membengkak. Tips ini cukup ampuh untuk mencegah kalian keblablasan membeli buku hingga melebihi batas pengeluaran. Tentunya kalian tidak ingin `kan dompet jadi kering karena tidak bisa mengendalikan diri saat membeli buku?

Baca juga : 6 Tips Memilih Buku Skripsi Yang Tepat Untuk Mahasiswa

5. Ketahui Buku Asli atau Buku Bajakan

membedakan buku asli dan bajakan
Cek keaslian buku

Sangat penting untuk mengetahui buku yang akan kita beli apakah buku asli atau buku bajakan. Tentu kita maunya beli buku asli, mengingat kita tahu bahwa buku bajakan hanya akan merugikan penulis yang sudah susah payah menulisnya.

Untuk mendapatkan buku asli, Anda bisa membeli di toko buku resminya atau officialnya. Dan perhatikan juga harga yang ditawarkan, jika terlampu rendah lebih baik hindari atau tanyakan secara langsung saja.

Selain 5 hal diatas ada juga unsur-unsur yang harus diperhatikan apabila ingin membeli buku yang tepat.

Perhatikan Unsur Buku Sebelum Membeli Buku

Unsur buku yang terlebih dahulu dinilai sebelum membeli buku antara lain sebagai berikut.

  • Perhatikan judul di cover, supaya tau apa kira-kira isi dalam buku tersebut.
  • Perhatikan nama pengarang, pastikan kamu mengenal nama penulisnya atau minimal ketika kamu cari di internet sudah tau apa kelebihan, keahlihan dan juga hal lainnya.
  • Laris Tidaknya, biasnya buku yang laris dan banyak yang review memiliki kualitas yang bagus. Tapi tidak selamanya yak.
  • Sesuaikan Kebutuhan, siapkan budget yang cukup dan tidak melebihi yang dipunyai.

Anda bisa membaca lebih lanjut artikel berikut : 7 Cara Membedakan Buku Asli Dan Bajakan Agar Tidak Salah Beli

Tinggalkan komentar